Rekomendasi Sunscreen Untuk Melindungi Kulit dan Mencerahkan Wajah

-

Daftar Isi

 Terpapar sinar matahari terus menerus dan tanpa perlindungan bisa menyebabkan kerusakan pada kulit. Agar tidak terpapar bahaya sinar matahari, pastikan wajah terlindungi terutama ketika berada di luar ruangan.

Salah satu cara yang bisa di lakukan untuk mencegah dampak radiasi sinar matahari yaitu menggunakan sunscreen. Salah satu produk perawatan wajah yang berfungsi melindungi kulit dari sinar UV dengan cara masuk ke dalam jaringan kulit. Kemudian menyerap sinar UV sebelum menyebabkan kerusakan.

Setelah di serap akan berubah menjadi energi panas kemudian di lepaskan. Karena bekerja di dalam kulit, Sobat cakas di sarankan menggunakan sunscreen sekitar 30 menit sebelum keluar rumah. Apa saja rekomendasi sunscreen untuk melindungi kulit dari sinar matahari dan radikal bebas sekaligus bisa mencerahkan, simak selengkapnya di bawah ini.

Baca Juga: Kenali Sinar UVA, UVB, dan UVC Pada Kulit 

Rekomendasi Sunscreen Terbaik

Terkena sinar matahari bisa menyebabkan kulit terbakar hingga menyebabkan kanker kulit. Nah, salah satu cara efektif untuk mencegah kerusakan kulit yaitu dengan sunscreen. Sunscreen berfungsi untuk melindungi kulit dari paparan sinar matahari dan radikal bebas.

Sinar UVA bisa menimbulkan kerusakan hingga menembus bagian terdalam kulit seperti mempercepat penuaan, menyebabkan keriput, dan menimbulkan flek hitam. Sedangkan sinar UVB meskipun tidak menembus kaca tapi radiasi yang dihasilkan bisa menyebabkan kulit terbakar (sunburn).

Baca Juga: 3 Manfaat Instant Brightening Body Lotion Plus SPF, Bikin Cerah Instant 

1. Sunscreen III With Arbutin 

Produk perawatan wajah berupa sunscreen yang mengandung uva dan uvb, alpha arbutin sebagai lightening agent yang mampu melindungi kulit dari paparan sinar matahari.

Sunscreen arbutin by rsa skincare merupakan sunscreen dengan formulasi arbutin sebagai lightening agent yang terbuat dari tumbuhan bearberry untuk menghambat proses oksidasi enzim tyrosinase yang mampu mencerahkan serta menyamarkan garis halus pada wajah.

2. Sunscreen Oil Free Lightening

Mengandung niacinamide yang bisa mencegah penuaan dini, mencegah iritasi dan peradangan, melembabkan kulit, dan menyamarkan garis halus pada kulit wajah.

Serta terdapat kandungan stearic acid di dalamnya yang bisa menjaga dan melindungi lapisan kulit terluar / skin barrier dari penyebab kerusakan. Jadi bisa banget nih di jadikan daily skincare routine kalian.

Baca Juga: Ingin Coba Skincare Yang Lagi Hits, 5 Produk ini Layak di Miliki 

3. Sunscreen Acne and Oily Skin 

RSa Sunscreen dengan formulasi khusus untuk melembapkan dan merawat kulit agar lembut, halus, dan tidak kering. Terdapat kandungan sulfur yang bisa membantu mengatasi jerawat dan bekasnya, mencerahkan wajah, mengecilkan pori-pori, serta mengurangi produksi minyak berlebih pada wajah.

Mengandung titanium dioxide yang berfungsi untuk melindungi kulit dari paparan sinar matahari dan bisa di gunakan pada jenis kulit sensitif, serta mencegah timbulnya penuaan dini.

Serta kandungan zinc oxide di dalamnya yang bisa mencegah infeksi bakteri penyebab jerawat, dan mencegah terjadinya peradangan pada kulit.

Kandungan pada sunscreen for acne and oily skin berfungsi untuk menjaga dan melindungi kulit dari paparan zat berbahaya dan radikal bebas dilingkungan sekitar.

Baca Juga: Rekomendasi Body Care Untuk Mencerahkan Kulit 

4. Sunscreen With Brightening Pink

Rsa Sunscreen with brightening pink dengan spf 30 bisa menjadi teman ketika sobat cakas beraktivitas di siang hari. Teksturnya yang creamy cepat meresap ke dalam kulit.

Serta packaging nya yang kecil sangat worth it untuk di bawa ke mana saja. Serta kandungan niacinamide di dalamnya yang berfungsi untuk menjaga kelembaban sekaligus mencerahkan kulit wajah kamu.

Baca Juga: 5 Tips Dapatkan Kulit Sehat dan Cerah Alami 

Nah, itu dia beberapa rekomendasi sunscreen untuk melindungi kulit dari paparan sinar matahari sekaligus mencerahkan kulit yang bisa sobat cakas gunakan, semoga bermanfaat.

Cantik Ayu Kasep Wibawa

 

Klinik RSa Aesthetic

Klinik RSa Aesthetic

Klinik Treatment Kecantikan Berkualitas di Bandung

Bagikan Artikel Via:

Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on linkedin
LinkedIn
Share on whatsapp
WhatsApp

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *