Perawatan wajah merupakan hal yang penting di lakukan. Selain menjadikan wajah lebih cerah dan berseri perawatan rutin bisa menjaga kesehatan kulit sobat cakas.
Salah satu perawatan yang bisa di lakukan di rumah yaitu menggunakan skincare routine. Tapi, jangan sembarang gunakan skincare. Gunakan skincare sesuai jenis dan kebutuhan kulit kamu.
Salah satu skincare yang di sarankan untuk kulit berjerawat, yaitu serum. Penggunaan serum yang tepat bisa membantu mengontrol minyak berlebih pada wajah sekaligus mengatasi masalah jerawat yang sangat rentan terjadi pada pemilik oily skin.
Kulit berminyak di tandai dengan wajah yang mengkilap dan memiliki pori-pori besar, serta komedo hingga jerawat yang muncul pada area wajah. Oleh karena itu, pastikan sobat cakas menggunakan serum yang sesuai dengan jenis dan kebutuhan kulit kalian.
Baca Juga: Bisa di Coba Ini Dia Rekomendasi Skincare Lokal Untuk Kulit Sensitif
Tips Memilih Serum Untuk Kulit Berjerawat
Pemilihan serum yang tepat penting di lakukan untuk meminimalisir hal-hal yang tidak di inginkan. Nah, sobat cakas yang mempuyai tipe kulit berminyak di sarankan mengetahui cara memilih serum untuk kulit berminyak dan rentan berjerawat, di antaranya;
- Gunakan serum yang berlabel non-comedogenic atau tidak rentan menyumbat pori-pori
- Pilihlah serum yang mengandung bahan aktif sesuai kebutuhan kulit berminyak dan rentan berjerawat seperti salycilic acid, tranexamic acid, dan niacinamide
- Hindari skincare atau serum yang mengandung zat pewangi
Rekomendasi Serum Untuk Kulit Berminyak dan Berjerawat
Penggunaan serum dengan rutin dan sesuai jenis kulit bisa membantu atasi masalah kulit kalian. Serum dari rsa skincare bisa di jadikan rekomendasi lho.
Baca Juga: Menjaga Kelembapan Kulit Saat Puasa Dengan RSa Skincare
Brightening Acne Glow Serum
Serum yang berfungsi untuk merawat kulit berminyak dan berjerawat. Mengandung salicylic acid yang bersifat keratolitik atau mengangkat sel kulit mati, niacinamide yang berfungsi untuk mencerahkan kulit, tea tree oil yang mampu menyerap minyak berlebih penyebab jerawat. Serta kandungan tranexamic acid yang membantu menyamarkan bekas jerawat dan bisabolol yang berfungsi untuk meredakan kemerahan pada wajah.
Baca Juga: Macam-Macam Treatment Untuk Atasi Jerawat
Nah, itu dia sobat cakas, rekomendasi serum untuk kulit berminyak dan berjerawat, semoga bermanfaat. Sobat cakas yang punya keluhan dengan jerawat atau keluhan seputar kulit dan kecantikan yuk segera konsultasikan dengan dokter kami di RSa Aeshtetic Clinic.
Related Posts
- Perbedaan Serum dan Essence, Mana yang Tepat Untuk Kulit Kamu?
Produk Seringkali kita mendengar istilah serum dan essence dalam perawatan kulit, tapi apa sebenarnya perbedaan…
- IPL Treatment, Treatment untuk Atasi Bekas Jerawat dan Mencerahkan Kulit
Kulit yang berjerawat bisa menjadi masalah untuk sebagian orang. Meskipun jerawat menghilang, bekas jerawat bisa…
- Kenali Sulfur, Kandungan Untuk Atasi Masalah Jerawat
Sebelum menggunakan produk kecantikan hal yang harus sobat cakas lakukan yaitu melihat bahan yang terkandung…